- PSSI
Media Vietnam Bandingkan Persiapan Timnas Indonesia dengan Golden Star Warriors di Piala AFF 2024, Blak-blakan Sebut Pasukan Shin Tae-yong Itu…
Jakarta, tvOnenews.com - Media Vietnam pertanyakan keseriusan Timnas Indonesia mengikuti Piala AFF 2024 yang berlangsung pada 8 Desember 2024 sampai 5 Januari 2025.
PSSI memutuskan menurunkan Timnas Indonesia U-22 untuk mengikuti Piala AFF 2024 dengan pelatih kepala tetap diberikan kepada Shin Tae-yong.
Keputusan ini diambil PSSI, karena Piala AFF tidak masuk kalender FIFA sehingga membuat pemain-pemain Timnas Indonesia senior tidak bisa gabung.
Oleh karena itu, STY akan mengandalkan pemain-pemain yang mayoritas berkompetisi di Liga 1 seperti Arkhan Fikri, Kakang Rudianto, dan Kadek Arel.
Meski demikian, pelatih asal Korea Selatan ini tetap memanggil pemain-pemain senior dan abroad untuk memperkuat Garuda Muda di turnamen nanti.
Shin Tae-yong memanggil Marselino Ferdinan, Rafael Struick, Pratama Arhan, Asnawi Mangkualam, Ivar Jenner, dan Justin Hubner.