Legenda Brasil Ternyata Pernah Prediksi Nasib Timnas Indonesia Jauh sebelum Ikut Kualifikasi Piala Dunia, Sekarang Terbukti?.
Sumber :
  • kolase tvOnenews/Julio/tvOne

Legenda Brasil Ternyata Pernah Prediksi Nasib Timnas Indonesia Jauh sebelum Ikut Kualifikasi Piala Dunia, Sekarang Terbukti?

Kamis, 28 November 2024 - 16:28 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Legenda Timnas Brasil, Ronaldinho, ternata pernah memprediksi nasib Timnas Indonesia, jauh sebelum tampil di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Ronaldinho sempat mengungkapkan optimismenya soal masa depan sepak bola Indonesia ketika berkunjung ke Tanah Air pada Juni 2022. 

Kini, kata-kata mantan bintang Barcelona itu mulai terlihat nyata. Terutama setelah Timnas Indonesia mencatatkan kemenangan bersejarah 2-0 atas Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Ronaldinho, yang datang ke Indonesia untuk bermain dalam laga trofeo bersama RANS Nusantara FC, Arema FC, dan Persik Kediri di Stadion Kanjuruhan, Juni 2022 lalu, juga sempat berbicara soal potensi sepak bola Indonesia. 

Saat berkunjung ke markas RANS Nusantara FC di Pantai Indah Kapuk (PIK) II, Tangerang, Ronaldinho menyampaikan prediksinya soal nasib Timnas Indonesia di masa depan.

“Saya percaya sekali dengan sepak bola Indonesia karena banyak orang baik di sini,” kata Ronaldinho kala itu pada awak media.

“Jadi, di masa depan, mungkin akan ada banyak hal yang bagus dari Indonesia,” tambah legenda sepak bola dunia asal Brasil tersebut.  

Ucapan tersebut kini terlihat relevan, mengingat kemajuan yang dicapai Timnas Indonesia dalam beberapa tahun terakhir. 

Di bawah arahan Shin Tae-yong dan jajaran pelatih lainnya, skuad Garuda menunjukkan perkembangan yang pesat di berbagai kelompok umur. 

Timnas Indonesia U-16, U-20, U-23, hingga senior berhasil lolos ke putaran final Piala Asia. Fakta itu membuktikan adanya lonjakan kualitas yang signifikan.  

Terbaru, kemenangan Timnas Indonesia atas Arab Saudi pada matchday keenam Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 juga menjadi salah satu tonggak sejarah. 

Dalam laga yang berlangsung pada 19 November 2024, Marselino Ferdinan tampil sebagai pahlawan dengan mencetak dua gol yang mengantarkan kemenangan Garuda.  

Hasil ini membawa Timnas Indonesia menduduki peringkat ketiga di grup dengan enam poin, hanya terpaut satu angka dari Australia di posisi kedua, yang merupakan batas akhir untuk lolos otomatis ke Piala Dunia.

Dengan empat pertandingan tersisa, peluang untuk mencetak sejarah semakin terbuka lebar.  

Prestasi Timnas Indonesia juga mendapat sorotan dari media luar negeri. ESPN Asia memuji soliditas permainan skuad Garuda, terutama kemampuan Marselino dalam mengontrol permainan di lini tengah.

Marselino Ferdinan dan pemain Timnas Indonesia lain, Jay Idzes, dibahas media Italia
Sumber :
  • AFC

 

Akun sepak bola populer @433 turut mengunggah aksi Marselino, menyebutnya sebagai “bintang muda dengan potensi besar”.

Sementara itu, The Guardian menyoroti dampak kerja keras Shin Tae-yong dalam meningkatkan performa Timnas Indonesia. 

“Indonesia mulai menantang tim-tim besar di Asia. Pendekatan taktis Shin dan semangat para pemain menjadi kunci kebangkitan mereka,” tulisnya.  

Kemenangan melawan Arab Saudi bukan hanya soal tiga poin, tetapi juga menjadi simbol kebangkitan sepak bola Indonesia di pentas dunia. 

Dengan dukungan kuat dari PSSI, investasi dalam pengembangan pemain muda, dan kerja keras pelatih serta pemain, optimisme Ronaldinho soal masa depan sepak bola Indonesia kini tidak lagi sekadar harapan, melainkan kenyataan yang tengah terbentuk.  

Mampukah Timnas Indonesia melangkah lebih jauh hingga Piala Dunia 2026? Semua mata kini tertuju pada perjuangan skuad Garuda di laga-laga berikutnya. (dwi/hfp)
 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:43
04:41
05:26
03:59
01:39
01:02
Viral