- Tangkapan Layar YouTube
Jurnalis Jepang Kena PCD Setelah Liput Laga Timnas Indonesia di Stadion GBK, Singgung Sambutan Hangat Suporter dan Godzilla yang Bikin Salah Fokus
Jakarta, tvOnenews.com - Jurnalis asal Jepang, Tatsuya Takeuchi menceritakan pengalamannya meliput laga Timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno.
Jurnalis yang bekerja untuk media Jepang, Gekisaka ini mengalami PCD alias post-concert depression alias susah move on dari kunjungannya ke Indonesia ini.
Tatsuya Takeuchi mendapatkan tugas untuk meliput Jepang selama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Takeuchi lebih dahulu meliput Jepang saat menghadapi Timnas Indonesia dan China pada dua laga kandang sepanjang November 2024 lalu.
Takeuchi mengaku sudah terkejut dengan kondisi di lapangan bahkan sebelum pertandingan berlangsung.
Ketika tiba di Jakarta, seorang supir taksi bertanya apakah dia datang untuk menyaksikan pertandingan.
Padahal biasanya, orang akan basa-basi untuk bertanya keperluan apa selama kunjungan orang asing ke negara mereka.
"Tak perlu dijelaskan ada Kualifikasi Piala Dunia, semua sudah tahu bahwa Jepang akan tampil menghadapi Timnas Indonesia," kata Takeuchi dikutip dari kanal YouTube Gekisaka, Kamis (28/11/2024)
Saat Jepang menjalani latihan, sudah banyak suporter dan media yang menyaksikan aksi Takumi Minamino cs.
- tim tvOne - julio
Takeuchi pun kembali terkejut karena tim tamu justru mendapatkan sambutan hangat dari tuan rumah.
Bahkan dia salah fokus dengan kondisi koreografi sebelum pertandingan dimana ada Godzilla yang bergelut dengan gundala.
"Koreografi sebelum pertandingan sangat mengagumkan, itu adalah koreografi Gundala mengalahkan Godzilla dan itu sangat besar," kata Takeuchi.
Jurnalis Jepang itu pun kagum dengan pengetahuan sejarah ketika Timnas Indonesia mengalahkan Jepang 0-7, yang mana bahkan itu bukanlah pertandingan level A.
"Saya pikir itu luar biasa untuk memberikan suasana panas di pertandingan tersebut," kata Takeuchi.
Takeuchi pun mengaku warga Indonesia sangat ramah, bahkan setelah tiga jam pertandingan suporter Indonesia masih berada di stadion dan melepas para suporter Jepang.
"Tidak ada ejekan, mereka hanya bersemangat dan tetap memberikan dukungan, pertandingan itu berjalan seru," kata Takeuchi.
Takeuchi mengakui sekalipun Timnas Indonesia kebobolan, seluruh suporter tetap bersemangat mendukung dan tidak meninggalkan stadion sebelum pertandingan usai.
Hal ini pula yang membuat Timnas Indonesia tetap bersemangat untuk menyelesaikan pertandingan meski akhirnya laga berakhir dengan skor 0-4 atas kemenangan Jepang.
Takeuchi pun merasakan magis Stadion GBK yang mana 60 ribu suporter masih berkumpul usai pertandingan dan pemain Timnas Indonesia serta staf kepelatihan yang dipimpin Shin Tae-yong berkumpul di tengah lapangan.
"Bahkan pemain pengganti Jepang yang tengah berlatih pendinginan harus bergeser karena akan menyanyikan lagu mereka," katanya. (hfp)