Pemain Timnas Indonesia Rizky Ridho diminati klub Jepang.
Sumber :
  • PSSI

Reaksi Suporter Timnas Indonesia Setelah Rizky Ridho Jadi Target Utama Klub Jepang FC Tokyo: Jangan Dho, Mereka Cuma...

Senin, 2 Desember 2024 - 10:29 WIB

tvOnenews.com - Sejumlah suporter Timnas Indonesia di media sosial memberikan respons menohok usai Rizky Ridho dikabarkan menjadi incaran klub Jepang.

Tak disangka, suporter Timnas Indonesia justru melarang Rizky Ridho mengambil tawaran yang dilayangkan oleh klub Liga Jepang, FC Tokyo.

Seperti diketahui, fenomena pemain Timnas Indonesia yang memilih berkarir di luar negeri semakin tinggi. Hal ini juga dibarengi dengan penggawa keturunan Eropa.

Selain itu, pelatih Shin Tae-yong juga lebih memprioritaskan para pemain abroad untuk mengisi skuad Timnas Indonesia dalam beberapa turnamen yang akan diikuti.

Hampir semua pemain keturunan Timnas Indonesia saat ini tengah berkarier di luar negeri, sedangkan ada tiga penggawa lokal yang melakukan hal serupa.

Pratama Arhan, Asnawi Mangkualam, hingga Marselino Ferdinan menjadi nama-nama pemain lokal yang memilih untuk berjuang di kompetisi negara lain.

Hal tersebut bertujuan agar mereka bisa mendapatkan pengalaman baru ketika bertanding menghadapi lawan-lawan yang berbeda.

Berita Terkait :
1
2 3 4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:11
01:14
01:09
11:06
02:21
21:38
Viral