- PSSI
Pesan Berkelas Menpora Dito ke Seluruh Pemain Timnas Indoensia di Piala AFF 2024, Skuad Shin Tae-yong Mesti Siap-siap
Jakarta, tvOnenews.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo memberi pesan khsusu kepada seluruh pemain Timnas Indonesia yang berlaga pada Piala AFF 2024.
Seperti diketahui, Timnas Indonesia menang tipis 1-0 atas Myanmar di Stadion Thuwunna, Myanmar.
Kemenangan atas Myanmar menjadi langkah awal yang positif untuk perjalanan Garuda dalam AFF 2024.
Gol tunggal Asnawi Mangkualam mengantarkan Indonesia meraih tiga poin penuh pada laga perdana grub B Piala AFF.
Dia menilai turnamen itu peluang bagi sepak bola Indonesia untuk memperkuat diri sebagai kekuatan besar di Asia Tenggara.
“Pesan saya untuk para pemain adalah terus semangat dan jadikan ajang ini sebagai momen berlatih melawan negara-negara tetangga," ucap Menpora Dito, Selasa (10/12/2024).
Dito menilai di bawah arahan pelatih Shin Tae-yong sudah berada di jalur yang tepat.
Dia optimistis persiapan matang akan membuat timnas Indonesia mendapatkan hasil maksimal.
“Targetnya, tentu yang kita inginkan juara (AFF) 2024,” tegas Dito.
Dito menyatakan AFF 2024 bukan hanya soal kompetisi, melainkan juga bagian dari perjalanan panjang Indonesia untuk kembali menjadi macan sepak bola Asia Tenggara.
Kemenangan ini membuat Garuda berada pada posisi kedua klasemen Grup B dengan tiga poin, kalah selisih gol dari Vietnam yang menang 4-1 atas Laos pada hari yang sama.
Dito menilai Piala AFF atau ASEAN Mitsubishi Electric Cup (AMEC) 2024 bakal jadi momentum penting bagi Timnas Indonesia membuktikan kualitas di Asia Tenggara.
"Ini kesempatan emas untuk membuktikan kualitas sekaligus mempersiapkan diri menjadi kekuatan besar di ASEAN," kata Dito.
Menpora Dito mengatakan pihaknya memercayakan proyek Timnas Indonesia kepada PSSI.
Menurutnya, langkah yang akan diambil PSSI merupakan hal yang terbaik bagi Timnas Indonesia.
"Saya yakin apa yang sudah direncanakan PSSI adalah yang terbaik. AFF ini juga menjadi ajang uji coba, sehingga sangat bagus untuk mengasah tim muda kita," jelasnya.
Setelah menuntaskan Myanmar, Indonesia akan bermain di kandang dalam pertandingan kedua pada Kamis pekan ini pukul 20.00 WIB melawan Laos di Stadion Manahan, Solo.(ant/lgn)