- FA Malaysia
Suporter Malaysia Malah Sindir Timnas Indonesia usai Menang Susah Payah atas Timor Leste di Piala AFF 2024
Jakarta, tvOnenews.com - Seorang suporter Malaysia menyindir Timnas Indonesia meski timnya perlu bersusah payah mengalahkan Timor Leste di Piala AFF 2024.
Harimau Malaya melanjutkan perjuangannya di Piala AFF 2024 pada Rabu (11/12/2024) malam WIB, dengan menjamu Timor Leste di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur.
Tim asuhan Pau Marti sejatinya membuka keunggulan lebih dulu pada menit ke-37 melalui Syafiq Ahmad, namun mereka mendapatkan kejutan sebelum jeda turun minum.
Dua serangan balik yang dilancarkan oleh Timor Leste berbuah gol pada masa injury time babak pertama, melalui Olagar Xavier dan Joao Pedro.
Di paruh kedua, Malaysia mampu membalikkan keadaan melalui dwigol Paulo Josue, namun mereka pun perlu bersusah payah untuk itu.
Padahal, mereka bermain di kandang sendiri selagi Timor Leste, di atas kertas, adalah tim terlemah di Grup A.