Bek Timnas Indonesia Jay Idzes berduel dengan Dusan Vlahovic.
Sumber :
  • Juventus Official

Media Italia Kaget Jay Idzes Lebih Populer daripada Dusan Vlahovic di Instagram: Seorang Bintang Sejati

Minggu, 15 Desember 2024 - 18:08 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Media-media Italia tampak takjub dengan fakta bahwa pemain Timnas Indonesia, Jay Idzes, begitu populer di media sosial Instagram, hingga pengikutnya melewati bintang Juventus, Dusan Vlahovic.

Idzes baru saja menciptakan sejarah pada Minggu (15/12/2024) dini hari tadi WIB dengan mencetak gol ke gawang Juventus.

Dia menjadi pemain Timnas Indonesia atau pemain berkewarganegaraan Indonesia pertama yang menciptakan gol di pentas kasta tertinggi Liga Italia, Serie A.

Gol Idzes sempat membawa klubnya, Venezia, berbalik unggul dengan skor 2-1 atas Juventus di Allianz Stadium, Turin.

Namun, Juve mendapatkan penalti di masa injury time karena handball Antonio Candela dan Dusan Vlahovic berhasil melakukan tugasnya sebagai eksekutor.

Setelah gol tersebut, Vlahovic sempat terlihat adu mulut dengan Idzes, yang mengawalnya di sepanjang laga.

Berita Terkait :
1
2 3 4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:36
02:19
15:10
01:43
01:18
11:40
Viral