- tvOnenews.com/Ilham Giovani Pratama
Perkataannya Terbukti Benar? Indra Sjafri Pernah Bilang Timnas Indonesia Sudah Selevel dengan Negara Langganan Piala Dunia ini: Buktinya...
“Selepas ini mungkin ada pengamat sepak bola yang bilang wajar kita kalah karena beda level dengan Jepang. Saya tidak setuju, karena bagi saya level kita (Timnas Indonesia) sudah setara dengan Jepang,” kata Indra Sjafri seusai laga.
Meskipun Timnas U-19 Indonesia kalah dari Jepang pada saat itu, Indra Sjafri tetap optimis dan menganggap bahwa level sepak bola Indonesia terus berkembang secara positif.
Pelatih berusia 61 tahun tersebut menjelaskan bahwa yang dibutuhkan para pemain adalah konsistensi.
Dengan konsistensi tersebut, ia percaya bahwa bukan tidak mungkin para pemain muda akan dapat memperkuat Timnas senior di masa depan.
“Memang dibutuhkan konsistensi dalam meningkatkan mereka. Tapi saya yakin pemain ini akan menjadi pemain yang siap pakai bagi Timnas Indonesia senior,” jelasnya pada 2018.
Pernyataan berani Indra Sjafri di Piala Asia U-19 2018 kini seakan terbukti.
Setelah lima tahun, perkembangan pesat sepak bola Indonesia di bawah asuhan Shin Tae-yong kini dapat dirasakan.