- Kolase tvOnenews.com/ Tim tvOnenews - Julio Trisaputra
Gagal di Piala AFF, Coach Justin Ragukan Shin Tae-yong Jadi Sosok yang Tepat Bawa Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia: Gua Gak Yakin!
Coach Justin kecewa dengan Shin Tae-yong. (Kolase tvOnenews)
Dirinya mempertanyakan apakah sosok Shin Tae-yong merupakan orang yang tepat untuk membawa Timnas Indonesia melaju ke Piala Dunia 2026.
“Gua pertanyakan apakah dia (Shin Tae-yong) sosok yang tepat untuk membawa kita ke Piala Dunia. Jujur gua nggak yakin dia sosok orang yang tepat berdasarkan manuver-manuver yang dia lakukan selama ini. Banyak hal yang nggak masuk di akal gua,” ungkap Coach Justin pada tayangan YouTube Nalar TV Indonesia.
Bukan tanpa alasan, kekecewaan Coach Justin memuncak ketika laga Indonesia melawan China pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia Grup C.
Justin meyakini pemain yang dimiliki Indonesia adalah pemain yang hebat bahkan kualitasnya tidak kalah dengan Australia dan Arab Saudi.
Namun, ia kecewa dengan pelatih Shin Tae-yong karena tidak memainkan tim terbaik sehingga melepaskan peluang untuk menang melawan China.
“Yang bikin gua kecewa banget sama Shin Tae-yong itu lawan China, dimana dia tidak menurunkan tim terbaik,” ujarnya.