Sumber :
- X - Timnas Indonesia
Padahal Baru Menang Sekali, China Sudah Sombong sampai Berani Ejek Pemain Keturunan Timnas Indonesia, Sebut Tak Sebanding dengan...
Rabu, 25 Desember 2024 - 07:17 WIB
tvOnenews.com - Dalam laga Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia harus menerima kekalahan dari China dengan skor 2-1.
Pertandingan yang berlangsung di Qingdao Youth Football Stadium pada Selasa (15/10/2024) lalu memperlihatkan gol-gol dari Behram Abuduwaili pada menit ke-21 dan Zhang Yuning di menit ke-44, yang membawa China unggul 2-0.
Meski Indonesia sempat memperkecil kedudukan melalui gol Thom Haye di menit ke-86, tim Garuda gagal menyamakan skor.
Hingga peluit panjang berbunyi, kedudukan tetap bertahan 2-1 untuk kemenangan China.
Sumber :
- X @timnasindonesia
Kekalahan ini menjadi pukulan berat bagi Timnas Indonesia, mengingat mereka tampil cukup mendominasi pertandingan, meski akhirnya gagal meraih hasil positif.