Pertandingan Timnas Indonesia kontra Filipina di Piala AFF 2024.
Sumber :
  • tvOnenews.com/Ilham Giovani Pratama

Padahal Sudah Tersingkir dari Piala AFF 2024, Akun Resmi ASEAN Masih Singgung soal Pemain Timnas Indonesia

Rabu, 25 Desember 2024 - 18:52 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Meski sudah tersingkir dari Piala AFF 2024, namun akun resmi ASEAN masih menyinggung soal Timnas Indonesia dalam postingan mereka.

Seperti diketahui, Timnas Indonesia harus tersingkir dari Piala AFF 2024 usai finish di urutan ketiga klasemen Grup C.

Pada pertandingan terakhir penyisihan grup, Timnas Indonesia gagal raih poin setelah kalah 1-0 dari Filipina.

Gol tunggal kemenangan Filipina dalam laga tersebut dicetak oleh Bjorn Martin Kristensen lewat tendangan penalti.

Bagi Timnas Indonesia, ini merupakan kali pertama sejak tahun 2018 di mana skuad Garuda tak bisa lolos dari penyisihan grup Piala AFF.

Sedangkan bagi Filipina, catatan tahun ini membuat mereka mengulang prestasi 6 tahun silam yang juga mampu melangkah ke babak semifinal.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:26
08:18
03:53
04:15
02:27
11:25
Viral