Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, Dituding Pakai Buzzer.
Sumber :
  • AFC

Manajer Timnas Indonesia Akhirnya Blak-blakan Soal Tudingan Shin Tae-yong Gunakan Buzzer Agar Namanya Tetap Harum: Sejujurnya Saya Sudah…

Rabu, 25 Desember 2024 - 20:37 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Manajer Timnas Indonesia, Sumardji bicara jujur soal adanya tudingan Shin Tae-yong punya buzzer untuk membuat namanya tetap harum.

Kegagalan Shin Tae-yong membawa Timnas Indonesia lolos ke babak semifinal Piala Dunia 2026 menjadi diskusi hangat di kalangan suporter.

Beberapa suporter meminta kepada PSSI agar mengganti posisi Shin Tae-yong yang dinilai gagal menghadirkan trofi untuk Timnas Indonesia

Padahal, pelatih asal Korea Selatan tersebut telah menangani skuad Garuda sejak akhir 2019 lalu dan sudah memimpin di Piala AFF sebanyak tiga kali.

Namun, belum ada trofi yang berhasil dipersembahkan oleh STY sehingga mulai banyak suporter meragukan kapasitas melatihnya.

Akan tetapi, banyak suporter yang menolak Shin Tae-yong untuk dipecat karena kontribusi besarnya untuk sepak bola Indonesia selama ini.

Berita Terkait :
1
2 3 4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
12:16
02:41
03:24
02:52
02:03
01:39
Viral