Pemain Timnas Indonesia Marselino Ferdinan menanti debut di Oxford United.
Sumber :
  • Oxford United

Dapat Rekomendasi FIFA, Marselino Ferdinan Punya Kesempatan Debut dengan Oxford United Malam Ini?

Rabu, 1 Januari 2025 - 09:13 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Setelah mendapatkan pengakuan dari FIFA, pemain Timnas Indonesia Marselino Ferdinan berpotensi memperkuat Oxford United pada Rabu (1/1/2025) malam ini WIB.

Pada pekan lalu, FIFA merilis daftar enam pemain dari Asia yang bisa mengejutkan dunia di tahun 2025.

Marselino Ferdinan merupakan salah satunya, berkat kegemilangannya mengantarkan Timnas Indonesia mengalahkan Arab Saudi dengan skor 2-0 di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

“Ferdinan memberikan performa yang memukau secara teknis dan kemampuan membaca permainan dalam perannya sebagai gelandang serang,” demikian ulasan FIFA.

“Performanya telah membuat para penonton terpukau, dan berpuncak dalam dua golnya pada kemenangan bersejarah Garuda atas Arab Saudi bulan lalu,” lanjut FIFA.

Marselino Ferdinan merayakan golnya dengan cara yang unik, yaitu duduk di kursi yang tersedia di pinggir lapangan dan itu ditiru seantero Indonesia.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:54
01:55
03:52
03:10
04:13
03:23
Viral