Shin Tae-yong dan Patrick Kluivert, calon pelatih baru timnas Indonesia..
Sumber :
  • Kolase tvOnenews / Julio Tri Saputra tvOnenews / ffk.cw

Media Vietnam Blak-blakan Ungkap Maksud PSSI Tunjuk Patrick Kluivert sebagai Pelatih Baru Timnas Indonesia, Ternyata ...

Selasa, 7 Januari 2025 - 11:42 WIB

tvOnenews.com - Media Vietnam ikut menyoroti soal kabar pemecatan Shin Tae-yong sebagai pelatih kepala timnas Indonesia, dan singgung maksud PSSI rekrut pelatih baru asal Belanda.

Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) baru saja mengonfirmasi pemecatan Shin Tae-yong sebagai pelatih timnas Indonesia, pada sore 6 januari 2025.

Pemutusan kerja sama PSSI dengan Shin Tae-yong disampaikan langsung oleh Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.

Meski kontrak Shin Tae-yong sudah diperpanjang pada April 2024 yang berlaku hingga tahun 2027.

"Pak Mardji sudah ketemu Coach Shin Tae-yong tadi pagi, dan Coach Shin sudah menerima surat menyuratnya," ungkap Erick Thohir pada konferensi pers, pada Senin (6/1/2025).

"Nanti ada proses berikutnya mengenai hubungan kita yang sudah berakhir, saya ucapkan terima kasih sekali lagi," tambah Erick Thohir.

Erick Thohir mengucapkan terima kasih kepada Shin Tae-yong atas kontribusinya selama 5 tahun terakhir.

Shin Tae-yong (STY)
Sumber :
  • PSSI

 

Ia menegaskan bahwa hubungan kedua belah pihak baik dan mereka selalu berusaha semaksimal mungkin untuk rencana pengembangan sepak bola di tanah air.

"Kami merasa tim membutuhkan pelatih yang bisa menerapkan taktik dan berkomunikasi lebih baik dengan pemain yang ada," ucapnya.

Lebih lanjut, Erick Thohir mengatakan bahwa tersingkirnya timnas Indonesia dari fase grup Piala AFF 2024 bukanlah alasan utama dari pemecatan Shin Tae-yong.

Melainkan, PSSI sudah lama mempertimbangkan untuk berpisah dengan STY, setelah pelatih asal Korea Selatan itu membawa hasil minor tim Garuda pada laga kontra China 1-2 di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada Oktober 2024 lalu,

"Keputusan ini cukup rumit," ungkap Erick Thohir.

"Tetapi kami merasa ini akan terjadi, bahkan sebelum pertandingan melawan China, semua penilaian dan perhitungan selama dua setengah bulan terakhir sudah cukup," tambahnya.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir sudah mengantongi nama calon pengganti Shin Tae-yong yang akan diumumkannya pada 11 Januari mendatang.

Namun belakangan ini, jurnalis asal Italia, Fabrizio romano sudah membocorkan soal sosok pengganti Shin Tae-yong, calon pelatih baru timnas Indonesia. 

"Patrick Kluivert akan menandatangani kontrak sebagai pelatih kepala baru Indonesia, kesepakatan selesai," tulis Fabrizio Romano di akun X pribadinya.

"Opsi 2 tahun ditambah 2 tahun, presentasi akan berlangsung pada 12 Januari di Indonesia. Tujuannya adalah mencapai kualifikasi piala dunia," isi cuitan dari Fabrizio Romano. 

Media Vietnam soroti calon pelatih baru timnas Indonesia

Menurut media Vietnam, pertimbangan pemilihan Patrick Kluivert menunjukkan tekad PSSI untuk melakukan revolusi 'Belandanisasi'

"Belakangan ini PSSI secara masif melakukan naturalisasi pemain keturunan Belanda-Indonesia untuk meningkatkan kualitas skuad," tulis media Vietnam, Vnexpress.

Sebagaimana diketahui, mayoritas pemain keturunan Indonesia berasal dari Belanda, seperti Jay Idzes, Maarten Paes, Mees Hilgers, Sandy Walsh, Thom Haye, Shayne Pattynama, Ragnar Oratmangoen.

Program naturalisasi tersebut diakui  oleh media Vietnam, membawa kesuksesan awal bagi sepak bola Indonesia, khususnya tim nasional.

Salah satu yang sangat membanggakan adalah pertama kalinya lolos putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, dan saat ini menduduki peringkat ketiga grup C dengan 6 poin, setelah 6 pertandingan.

"Meski harus menghadapi tim kuat seperti jepang, Australia dan Arab Saudi," tulis media vietnam.

Timnas Indonesia sementara ini menempati peringkat ketiga klasemen sementara grup C kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Media Asal Negara Shin Tae-yong Kaget saat Tahu Kabar Pemecatan Pelatih Mereka dari Timnas Indonesia
Sumber :
  • tvOnenews.com/Julio Trisaputra

 

Pasukan Shin Tae-yong masih memiliki empat pertandingan tersisa yang sangat penting untuk menjaga asa ke putaran selanjutnya Piala Dunia.

Marselino Ferdinan dan kawan-kawan memiliki modal yang baik saat akan berhadapan dengan Arab Saudi.

Sebelumnya, Indonesia juga berhasil lolos babak 16 besar Piala Asia 2023 untuk pertama kalinya, Minggu (28/1/2023).

Timnas senior memberi kejutan di gelaran Piala Asia 2023, mengalahkan tim-tim unggulan.

Shin Tae-yong sukses membawa timnas Indonesia U-24 menembus semifinal Piala Asia U-23, meski gagal lolos ke Olimpiade 2024 Paris. (ind)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:11
01:14
01:09
11:06
02:21
21:38
Viral