Sumber :
- Kolase Persija Jakarta & AFC
Padahal Sering Jengkel pada Shin Tae-yong, tapi Pelatih Jerman Ini Tetap Besar Hati Akui Kehebatan STY, Katanya...
Selasa, 7 Januari 2025 - 15:43 WIB
Shin Tae-yong juga dinilai sebagai salah satu pelatih yang berkontribusi besar terhadap perkembangan Timnas Indonesia saat ini.
Seperti diketahui, sejak berada bawah asuhan Shin Tae-yong, skuad Garuda berhasil menorehkan sejumlah prestasi dan sejarah baru.
Sumber :
- tvOnenews.com/Julio Trisaputra
Timnas Indonesia kini juga banyak disoroti oleh negara lain, dianggap sebagai salah satu tim yang perlu diwaspadai.
Saat ini Timnas Indonesia juga masih berjuang menghadapi negara-negara kuat di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Kehebatan STY dalam membawa Timnas Indonesia sampai ke level ini ternyata juga diakui oleh pelatih Jerman yang sebelumnya sering kesal dengan kelakuan pelatih 54 tahun itu.
Pelatih Jerman yang dimaksud adalah Thomas Doll, mantan pelatih Persija Jakarta.