- Kolase tvOnenews / FC Utrecht / Instagram/Mitchel Bakker
Suporter Jepang Ramai-ramai Soroti 3 Calon Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia, Singgung FIFA dan Ancaman Pemain Ini
Berikut reaksi suporter Jepang atas kabar timnas Indonesia akan naturalisasi 3 pemain asal Belanda
"Bagus, terus lakukan hal itu, karena mereka bukan musuh Jepang," ungkap suporter Jepang.
"Jairo Riedewald dan Mitchel Bakker luar biasa, masih ingat beberapa tahun lalu satu-satunya orang Indonesia yang saya kenal hanyalah Radja Nainggolan," ujar fans Jepang.
"Akankah dorongan naturalisasi ini karena memanfaatkan penunjukkan pelatih baru Indonesia Patrick Kluivert," ujar fans sepak bola Jepang.
"Bukankah upaya naturalisasi timnas Qatar di masa lalu gagal?" ungkap fans Jepang.
"Saya kira FIFA akan akhirnya FIFA akan ambil tindakan, ini benar-benar konyol," ujar fans.
"Pemain naturalisasi boleh saja, tapi lebih baik melatih mereka dengan benar," ujarnya.
"Ini benar-benar curang, jika kita tidak membina generasi muda seperti Uzbekistan, tidak akan ada masa depan," ujar fans Jepang.
"Dibandingkan Indonesia, Uzbekistan lebih fokus mengembangkan pemain muda berdasarkan sistem pelatih Jepang," ungkapnya. (ind)