Sumber :
- Kolase
PSSI Untung Besar gara-gara Pilih Patrick Kluivert Jadi Pelatih, Media China Iri Lihat Timnas Indonesia Kini Bisa...
Jumat, 10 Januari 2025 - 11:02 WIB
Pascal Struijk ini sebelumnya pernah menolak tawaran Timnas Indonesia karena lebih ingin menunggu panggilan untuk Timnas Belanda.
Namun dengan adanya Patrick Kluivert, maka rencana PSSI untuk mendapatkan Pascal Struijk akan berjalan mulus.
"Meski Struijk pernah bermimpi bermain untuk timnas Belanda dan menolak ajakan timnas Indonesia, namun kedatangan Patrick Kluivert mengubah segalanya," tulis media China, Sohu.
Menurut media China Sohu, PSSI menggunakan pengaruh Patrick Kluivert yang memiliki nama besar di Eropa untuk memuluskan program naturalisasi pemain berkualitas.
"PSSI telah memanfaatkan pengaruh Patrick Kluivert di sepak bola Belanda untuk secara aktif mempromosikan rencana naturalisasi, dan dua pemain telah setuju untuk bergabung dengan timnas Indonesia
," tulis media China, Sohu.
Dengan adanya Patrick Kluivert, tak menutup kemungkinan pemain-pemain naturalisasi Grade A akan lebih mudah untuk bergabung dengan Timnas Indonesia.
Timnas Indonesia memiliki sisa 2 pertandingan kandang melawan China dan Bahrain.