- AFC
Netizen Kritisi Komentar Miring Bung Towel kepada Eks Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong: Tidak Bijak
Jakarta, tvOnenews.com - Netizen mengkritisi komentar miring Bung Towel kepada eks pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, yang dinilai tidak bijak.
Pada Senin (13/1/2025), pengamat sepak bola Tommy Welly alias Bung Towel kembali menjadi pembahasan publik usai mengunggah story di akun Instagram-nya.
Dalam unggahan tersebut, Bung Towel me-repost sebuah reels tentang Shin Tae-yong mempromosikan jualan.
Unggahan tersebut muncul setelah sang pelatih asal Korea Selatan resmi dilengserkan oleh PSSI dari posisinya sebagai pelatih Timnas Indonesia.
Bung Towel memberikan komentar miring mengenai upaya STY untuk mempromosikan produk tersebut, dengan mengatakan: “Memang cocoknya jualan”.
Hal ini pun ditanggapi secara beramai-ramai oleh para suporter Timnas Indonesia di media sosial, yang menganggapnya tidak bijak.
- Tangkapan layar Instagram @bungtowel8
Menurut akun @iIhamzada di media sosial X, komentar Bung Towel tersebut sudah tidak lagi bijak karena mengejek, bukan lagi mengkritik.
“Bung Towel, mohon maaf. Ini udah personal sih. Ada perbedaan antara kritik dan mengejek. Yang ini jelas mengejek,” katanya.
“Dan tidak bijak mengejek orang yang ‘kalah’. Beliau sudah bersikap tenang meski dipecat. Tidak agresif. Mengapa harus diserang? Itu menggarami luka. Lebih bijak, bung,” tambahnya.
Asisten Shin Tae-yong, Jeong Seok-seo alias Jeje, yang merupakan penerjemah, pun sudah memberikan tanggapan terhadap komentar miring Bung Towel tersebut.
“Saya tidak balas Anda bukan karena saya tidak punya mulut atau di posisi tidak benar. Tolong jaga etika sama beliau, setidaknya,” kata Jeje.
“Di mata Anda bisa tidak baik, dan memang akhirnya sudah tidak di sini tapi apa masih belum puas, kah?” tambahnya.
Komentar Jeong Seok-seo alias Jeje
Bung Towel memang dikenal sebagai komentator sepak bola yang kerap melontarkan kritikan pedas kepada Shin Tae-yong.
Namun, netizen menilai komentar terkininya sudah tidak lagi relevan karena STY sudah tidak menjabat sebagai pelatih Timnas Indonesia sejak 6 Januari 2025 lalu.
Sementara itu, PSSI telah menunjuk Patrick Kluivert sebagai pengganti Shin Tae-yong di skuad Garuda, yang akan debut menghadapi Australia pada 20 Maret 2025 mendatang.