Article Article
Patrick Kluivert melakukan pertemuan dengan para pemilik klub Liga 1.
Sumber :
  • PSSI

Kata-Kata Berkelas Pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert di Depan Para Pemilik Klub Liga 1: Tak Usah Lihat Ranking FIFA

Rabu, 15 Januari 2025 - 10:47 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Pelatih Timnas Indonesia yang baru, Patrick Kluivert, melakukan pertemuan dengan para pemilik klub Liga 1 pada Selasa (14/1/2025) lalu.

Kluivert sudah langsung bertugas bersama asistennya, Denny Landzaat, dengan melakukan berbagai pertemuan semenjak tiba di Indonesia pada akhir pekan kemarin.

Setelah melakukan pertemuan dengan Menteri Pemuda dan Olahraga, Dito Ariotedjo, pada Senin (13/1/2025) kemarin, Kluivert dan Landzaat melakukan pertemuan dengan para pemilik klub Liga 1 bersama PT Liga Indonesia Baru (LIB).

Di hadapan para pemilik klub Liga 1 tersebut, Kluivert menyampaikan ide-idenya dan ajakan untuk membuat sepak bola Indonesia menjadi lebih maju.

Bukan hanya meningkatkan kualitas tim nasional, dirinya dan staf juga berharap bisa membantu memperbaiki kualitas Liga 1.

“Kita tentu memiliki tujuan yang sama. Jadi kita berusaha sekuat tenaga untuk menggapai visi ini,” kata Kluivert dalam unggahan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, di Instagram, Selasa (14/1/2025).

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:40
01:00
01:59
02:27
01:42
01:36
Viral