Patrick Kluivert dapat kabar baik jelang debut bersama Timnas Indonesia.
Sumber :
  • PSSI

Sedang Sibuk di Jakarta, Patrick Kluivert Tiba-Tiba Dapat Kabar Baik Jelang Debut Bersama Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Rabu, 15 Januari 2025 - 13:42 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Patrick Kluivert mendapatkan kabar baik dari pemain Timnas Indonesia jelang debut bersama skuad Garuda di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Skuad Garuda tengah bersiap melalui era baru setelah PSSI memutuskan untuk mengakhiri kerja sama dengan Shin Tae-yong pada pekan lalu.

PSSI menunjuk Kluivert sebagai penggantinya dan sang pelatih asal Belanda sudah tiba sejak hari Sabtu (11/1/2025) lalu.

Kluivert dan asistennya, Denny Landzaat, sudah tiba di Jakarta dengan sederet agenda yang menyibukkan, selagi Alex Pastoor terus belajar mengenai Indonesia meski baru akan tiba pada Februari mendatang.

Terbaru, Kluivert dan Landzaat melakukan pertemuan dengan para pemilik klub Liga 1 pada Selasa (14/1/2025) kemarin.

Laga debut Kluivert bersama para asistennya akan digelar pada 20 Maret 2025 ketika menghadapi Australia di Sydney.

Patrick Kluivert dan sang asisten, Denny Landzaat
Sumber :
  • tvonenews.com - Ilham Giovani

 

Laga itu kemudian dilanjutkan pada pertandingan melawan Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada 25 Maret 2025.

Menjelang dua laga tersebut, Patrick Kluivert seakan mendapatkan kabar baik dari salah seorang pemain Timnas Indonesia, Justin Hubner

Hubner sebelumnya menderita cedera gegar otak pada akhir tahun 2024 hingga membuatnya absen dalam turnamen Piala AFF 2024.

Sang bek tengah berusia 21 tahun kini sudah pulih, dan bahkan ikut bermain pada saat Wolves tampil di ajang Premier League Cup menghadapi Sheffield United U-21, Rabu (15/1/2025) dini hari tadi WIB.

Hubner menjadi starter dalam pertandingan yang digelar semalam tersebut, bermain penuh selama 90 menit, namun sayangnya tidak bisa mempersembahkan kemenangan.

Justin Hubner akan absen pada laga berikutnya Timnas Indonesia sekalipun pulih dari gegar otak
Sumber :
  • AFC

 

Wolves telah tertinggal sejak menit ketujuh setelah Alfie Atherton mencetak gol bagi Sheffield U-21.

Laga berakhir dengan skor 1-0 di babak pertama, dan Leon Chiwome menyamakan skor bagi Wolves U-21 di menit pertama babak kedua.

Sayangnya, gol Harry Boyes pada menit ke-65 menyebabkan Wolves U-21 kalah dengan skor 1-2 dalam pertandingan ini.

Kondisi Hubner, yang terbukti bugar dengan bisa tampil penuh 90 menit, tentu menjadi kabar baik bagi Patrick Kluivert.

Namun, dia tidak akan bisa mengandalkan eks bek Cerezo Osaka tersebut pada laga melawan Australia di Sydney pada 20 Maret 2025 mendatang.

Pemain Timnas Indonesia Justin Hubner mengalami gegar otak saat membela Wolves U-21
Sumber :
  • AFC

 

Sebab, Hubner menerima kartu merah dalam pertandingan melawan Arab Saudi yang digelar 19 November lalu, dan dia harus menjalani skorsing pada laga kontra Australia nanti.

Namun, Hubner bisa tersedia untuk pertandingan melawan Bahrain, yang akan digelar di Jakarta pada 25 Maret 2025. (rda)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
14:44
03:05
04:58
02:45
02:08
05:28
Viral