

Sumber :
- Instagram/beckham_put7
Ingin Ulangi Sukses di SEA Games 2023, Indra Sjafri Sengaja Kosongkan Posisi Pelatih Striker Timnas Indonesia U-20 untuk Kurniawan Dwi Yulianto
Rabu, 5 Februari 2025 - 19:30 WIB
Jakarta, tvOnenews.com - Indra Sjafri ternyata sengaja mengosongkan posisis pelatih striker di Timnas Indonesia U-20.
Juru taktik asal Sumatera Barat itu mengatakan posisi tersebut memang sudah disiapkan untuk Kurniawan Dwi Yulianto.
Saat ditemui di sesi latihan terakhir Garuda Nusantara, Indra Sjafri pun mengaku penunjukkan Kurniawan sebagai asisten pelatih memang permintaan dari dirinya sendiri.

Sumber :
- Instagram/Timnas Indonesia
"Iya, jadi permintaan saya karena skuad saya itu sebenarnya dari awal sudah ada dengan Kurniawan," ujar Indra Sjafri di Stadion Madya GBK, Rabu (5/2/2025).
"Makanya posisi Kurniawan dari awal saya sudah kosongkan tanpa mencari pelatih baru," tambahnya.