- Instagram: @shintaeyong7777
Shin Tae-yong Pamer Foto Bareng Elkan Baggott, Pertanda Gabung di skuad Piala AFF 2022?
Inggris - Pelatih Shin Tae-yong baru saja mengunggah foto dirinya bersama Elkan Baggott, satu dari 28 pemain yang masuk daftar untuk pemusatan latihan Piala AFF 2022. Apakah pertanda Elkan bergabung dengan Timnas Indonesia?
Momen Shin Tae-yong bersama Elkan Baggott di Inggris memperlihatkan pemain belakang itu yang sedang bertanding dengan klubnya Gillingham FC. Elkan tampak mengenakan jaket tebal berlambangkan klub kuda putih dari daerah Kent itu.
Shin Tae-yong menjelaskan maksud tujuannya datang ke Inggris adalah untuk melobi Elkan pada klubnya saat ini Ipswich Town agar dapat membela Timnas Indonesia di Piala AFF 2022. Pemain kelahiran Thailand itu tercatat sebagai pemain Ipswich Town yang sedang dipinjamkan ke Gillingham FC.
"Pada tanggal 22 November, saya pindah dari Spanyol ke Inggris untuk mengontrol pertandingan tandang Elkan Baggott. Mengunjungi dan bertemu klubnya (Ipswich Town) pada 23 November terkait pemanggilannya ke Piala AFF," tulis pelatih Shin Tae-yong di akun pribadinya @shintaeyong7777 pada Kamis (24/11/2022).
Pelatih asal Korea Selatan itu pun tampak berfoto di depan gedung Ipswich Town Training Centre bersama Elkan Baggott. Kedatangan Shin Tae-yong ke Inggris disambut baik oleh Elkan.
"Senang bertemu dengan Anda pelatih, terima kasih sudah datang ke Inggris," balas Elkan Baggott pada unggahan Shin Tae-yong.
Timnas Indonesia akan segera menjalani pemusatan latihan menjelang Piala AFF 2022 yang dijadwalkan mulai pada 28 November sampai 19 Desember di Bali.
Dalam ajang Piala AFF kali ini, Timnas Indonesia berada di Grup A dengan Thailand, Filipina, Kamboja, serta Brunei Darussalam. Sedangkan di Grup B ada Vietnam, Malaysia, Myanmar, Singapura, dan Laos. (hsn/fan)