- Julio Trisaputra/tvOne
Prediksi Skor Indonesia Vs Vietnam di Leg 2 Semifinal Piala AFF 2022: Mampukah Indonesia Bobol Gawang Vietnam?
Jakarta, tvOnenews.com - Timnas Indonesia akan melanjutkan perjuangannya di pertandingan leg kedua babak semifinal Piala AFF 2022 di Stadion My Dinh, Hanoi, Senin (9/1/2023). Mampukah Indonesia membobol gawang Vietnam?
Sebelumnya, skuad Garuda hanya mampu menahan imbang The Golden Star Warriors pada pertandingan leg pertama. Padahal, dalam laga kandang tersebut Indonesia menciptakan banyak peluang gol ke gawang lawan.
Dengan begitu, Indonesia gagal menang lawan Vietnam untuk memperoleh poin penuh. Laga selanjutnya dipastikan akan sangat ketat berhubung kedua tim sama-sama memperebutkan tiket menuju final.
Timnas Indonesia juga harus siap untuk menghadapi atmosfer suporter tuan rumah saat bertanding di kandang lawan. Kendati demikian, peluang Indonesia untuk lolos ke babak final masih tetap terbuka lebar.
Sepanjang Piala AFF 2022, Indonesia telah mencetak 12 buah gol sama seperti Vietnam. Akan tetapi, tim asuhan Park Hang-seo itu belum pernah kebobolan dalam lima pertandingan terakhir.
Vietnam juga menjadi lawan yang berat bagi Indonesia terbukti dengan selalu kalah dalam lima pertemuan terakhir kedua tim.
Namun, Indonesia masih mempunyai rekor yang bisa diharapkan di Piala AFF. Berdasarkan statistik 11v11, Indonesia telah bertemu dengan Vietnam sebanyak 11 kali di kompetisi ini dengan hasil tiga kali menang, tujuh kali imbang dan hanya satu kali kalah.
Pertandingan Indonesia Vs Vietnam, Jumat (6/1/2023). Dok: Julio Trisaputra/tvOne
Starting XI Terakhir
Vietnam (5-3-2): Dang Van Lam; Bui Tien Dung; Que Ngoc Hai, Doan Van Hau, Do Duy Manh, Vu Van Thanh; Nguyen Hoang Duc, Nguyen Quang Hai, Do Hung Dung; Nguyen Tien Linh, Phan Van Duc
Pelatih: Park Hang-seo
Indonesia (4-2-3-1): Nadeo Argawinata; Pratama Arhan, Rizky Ridho, Jordi Amat, Asnawi Mangkualam; Fachruddin Aryanto, Marc Klok; Rachmat Irianto, Marselino Ferdinan, Yakob Sayuri; Dendy Sulistyawan
Pelatih: Shin Tae-yong
Head to Head
5 Pertemuan Terakhir
06/01/2023 Indonesia 0-0 Vietnam
15/12/2021 Indonesia 0-0 Vietnam
07/06/2021 Vietnam 4-0 Indonesia
15/10/2019 Indonesia 1-3 Vietnam
07/12/2016 Vietnam 2-2 Indonesia
5 Pertandingan Terakhir Vietnam
21/12/22 Laos 0-6 Vietnam
27/12/22 Vietnam 3-0 Malaysia
30/12/22 Singapura 0-0 Vietnam
03/01/23 Vietnam 3-0 Myanmar
06/01/23 Indonesia 0-0 Vietnam
5 Pertandingan Terakhir Indonesia
23/12/22 Indonesia 2-1 Kamboja
26/12/22 Brunei 0-7 Indonesia
29/12/22 Indonesia 1-1 Thailand
02/01/23 Filipina 1-2 Indonesia
06/01/23 Indonesia 0-0 Vietnam
Pertandingan Indonesia Vs Vietnam, Jumat (6/1/2023). Dok: Julio Trisaputra/tvOne
Vietnam mempunyai catatan tak terkalahkan dalam lima pertandingan terakhirnya melawan Indonesia. Secara keseluruhan, Vietnam menang sebanyak delapan kali dalam 11 laga terakhirnya.
Kemudian, Vietnam selalu mencetak minimal dua gol dalam tujuh dari 10 laga terakhirnya. The Golden Star Warriors menorehkan sembilan clean sheet dan cuma kebobolan total satu gol dalam 10 laga terakhirnya.
Sementara itu, Indonesia menang dan selalu mencetak setidaknya dua buah gol dalam enam dari delapan laga terakhirnya. Adapun Indonesia selalu kebobolan satu gol dalam empat dari enam pertandingan terakhirnya.
Indonesia hanya menang satu kali dalam 11 laga terakhirnya melawan Vietnam dan hanya mampu mencetak total satu gol dalam empat laga terakhirnya lawan Vietnam.
Akan tetapi, Indonesia juga tak terkalahkan dalam sembilan pertemuan terakhir melawan Vietnam di Piala AFF.
Prediksi skor akhirnya: Vietnam 1-1 Indonesia
(hsn/nsi)