Sumber :
- Tim tvOne
PSSI Sudah Kirim Surat Kepada Klub Eropa asal Belgia KMSK Deinze Minta Marselino Ferdinan Gabung TC Timnas U-20
Jumat, 10 Februari 2023 - 06:16 WIB
“Kami masih tunggu update dari klub Marselino karena PSSI sudah berkirim surat ke klubnya,” ujar asisten pelatih Timnas U-20, Nova Arianto.
“Surat PSSI itu pastinya berisikan pemanggilan Marselino ke Timnas Indonesia U-20,” sambungnya.
Marselino tentu tengah beradaptasi dengan klub barunya yang berkompetisi di kasta kedua Liga Belgia. Sedangkan, Kwateh masih belum jelas ke klub mana.
Diberitakan sebelumnya Shin Tae-yong sudah menjelaskan bahwa dia menyesali keputusan Marselino untuk bela klub Eropa. Harusnya, ada waktu yang lebih pas untuk sang pemain.
Adapun Persebaya Surabaya sebagai klub Marselino sebelumnya sudah memberi pernyataan supaya PSSI tidak ganggu eks pemainnya, supaya konsentrasi bersama klub di Eropa. (pmj/ade)