Resep Minuman Serai, Enak dan Banyak Manfaat!
Jakarta, tvOnenews.com - Serai merupakan daun yang sering digunakan untuk memasak lantaran aromanya yang wangi sehingga serai menjadi pelengkap dalam memperkuat cita rasa masakan.
Tak hanya membuat wangi dan menambah nikmat masakan, serai juga ternyata bisa membantu menghilangkan bau badan di tubuh.
Bahkan, aroma yang dihasilkan dari serai dapat digunakan menjadi aromaterapi dan mengusir serangga.
Hal ini dikarenakan serai memiliki sifat antijamur, antibakteri, antiinflamasi, antidepresan, diuretik, antipiretik, antioksidan serta analgesic yang tinggi.
Selain itu, berbagai zat gizi seperti vitamin A, vitamin C, vitamin B9 (folat), magnesium, zat besi, kalium, fosfor, dan kalsium juga terdapat dalam serai. Simak video berikut, untuk mengetahui penjelasan selengkapnya. (ayu)