Sepekan Kapuas Terendam Banjir, Apa Penyebabnya?

Senin, 3 April 2023 - 09:30 WIB

Kapuas, tvOnenews.com - Hampir sepekan, tiga kecamatan di Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah masih terendam banjir, dengan ketinggian lebih dari 1 meter.

Bencana banjir yang kini melanda di tiga kecamatan yaitu Kecamatan Kapuas Tengah, Kecamatan Pasak Talawang dan juga Kecamatan Timpah cukup memprihatinkan.

Warga yang terdampak tidak bisa melakukan aktivitas sehari-hari dan juga akses jalan yang tergenang banjir semakin sulit untuk dilalui.

Tercatat kurang lebih 2.700 kepala keluarga dengan 5.000 jiwa yang terdampak banjir.

Kepala Pelaksana BPBD Kapuas Panahatan Sinaga mengatakan penyebab banjir di Kapuas Tengah adalah tingginya curah hujan di daerah hulu. Hal ini mengakibatkan debit air sungai meninggi.

Panahatan menambahkan, kondisi saat ini di Kecamatan Kapuas Tengah, Kabupaten Kapuas bahwa debit air sudah menurun.

Wilayah yang terdampak di Kecamatan Kapuas Tengah ada 9 desa dengan 4.534 kepala keluarga terdampak, 13.262 jiwa. Rumah terendam ada sebanyak 3.709 rumah. 

Sarana pendidikan ada 33 unit, dan sarana kesehatan ada 7 unit, rumah ibadah 27 unit, fasilitas umum 29 unit, dan 60 titik akses jalan.

“Untuk kondisi pagi ini air sudah surut dan sudah kita ingatkan juga ke daerah Hilir di dua kecamatan di bawah kecamatan dari Kapuas Tengah supaya waspada terhadap banjir itu sendiri, dan sekarang juga sudah terendam di Kecamatan Timpas,” tutur Panahatan.

Banjir kali ini, menurut Panahatan dipengaruhi oleh intensitas hujan di daerah hulu.

BPBD juga sudah menyiapkan peringatan, rambu-rambu, jalur evakuasi, dan juga sosialisasi jika kondisi cuaca memburuk.(awy)
 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:07
02:33
04:17
02:13
02:43
03:30
Viral