Iseng Matikan Listrik Masjid Saat Tarawih, 3 Remaja Diamankan Polisi

Rabu, 5 April 2023 - 08:51 WIB

Parepare, tvOnenews.com - Tiga orang remaja viral di media sosial setelah membuat konten memadamkan listrik masjid saat jamaah sedang menunaikan shalat tarawih di Parepare, Sulawesi Selatan.

Tiga orang remaja ini sengaja membuat konten memadamkan listrik masjid di Kecamatan Soreang saat jamaah sedang melakukan shalat tarawih berjamaah.

Ketiga remaja yang masih berusia 13 tahun dan berstatus pelajar SMP ini diamankan pasca video tersebut viral.

Ketiga pelaku dan para orang tua menjalani bimbingan di Polres Parepare. Mereka pun menyampaikan permintaan maaf atas tindakan tidak terpuji tersebut.(awy)
 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
06:23
01:32
02:02
18:04
03:28
08:10
Viral