Guru Honorer Tak Jadi Dipecat Usai Bima Arya Turun Tangan

Jumat, 15 September 2023 - 10:49 WIB

Bogor, tvOnenews.com - Seorang guru honorer dipecat kepala sekolah gegara dituduh tidak loyal setelah muncul adanya dugaan pungli di sekolah. Orang tua murid dan murid pun menggelar aksi unjuk rasa guna menolak pemecatan tersebut. 

Suasana haru pecah saat seorang guru honorer bernama Reza tidak jadi dipecat oleh kepala sekolah. 

Reza guru yang dikabarkan dipecat itu langsung sujud syukur saat tahu dirinya tidak jadi dipecat. 

Pembatalan tersebut terjadi setelah Wali Kota Bogor, Bima Arya mendatangi SD Negeri Cibeureum 1, Kelurahan Mulyaharja, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor. 

Berawal saat Reza, seorang guru honorer ini dipanggil kemudian dirinya menyampaikan keterangan kepada pihak inspektorat terkait praktik tersebut. 

Namun setelah proses pemeriksaan guru yang juga wali kelas 5 ini mendadak diberhentikan secara sepihak oleh kepala sekolah dengan tuduhan tidak loyal,  disintegrasi dan tidak patuh. 

Pihak Wali Kota Bogor pun melihat hal ini dan kemudian membatalkan pemecatan terhadap Reza dan justru melakukan pemecatan kepada pihak kepala sekolah. Berikut selengkapnya. (ayu)  

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
13:42
13:57
09:23
08:45
04:17
03:41
Viral