Fantastis! Mahasiswi Bawa Kabur Uang Arisan Senilai RP2 Miliar

Sabtu, 4 November 2023 - 09:46 WIB

Bandung, tvOnenews.com -  Jihan Zulfa Firdaus (20), seorang mahasiswi Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) jurusan Manajemen angkatan 2021 Universitas Islam Bandung (Unisba) diduga menggelapkan uang senilai hampir mencapai 2 miliar rupiah dengan modus arisan. 

Kejadian tersebut bermula saat salah seorang korban curiga dengan ketidakpastian investasi yang dikelola oleh pelaku. 

Korban pun merasa dibohongi dan kemudian mengumpulkan para korban lainnya hingga akhirnya mendatangi rumah pelaku. 

Diketahui, korban dan pelaku sempat melakukan mediasi di rumah pelaku guna pengembalian uang, namun tidak mendapatkan titik terang. Para korban akhirnya memviralkan pelaku ini di media sosial. 

Kompol Agta Bhuwana Putra selaku Kasat Reskrim Polrestabes Bandung pun membenarkan kasus arisan yang diduga fiktif tersebut. 

Dari hasil penyelidikan pihak kepolisian, diketahui kurang lebih 120 orang menjadi korban dalam kasus arisan ini. 

Menurut informasi yang dihimpun dari Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan Universitas Islam Bandung, 120 orang korban mayoritas merupakan mahasiswa dari kampus Unisba tersebut. 

Pihak kepolisian pun tengah menindaklanjuti dan melakukan proses penyelidikan terkait kasus ini. Berikut selengkapnya. (ayu) 
 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:30
02:02
03:14
01:41
00:54
09:38
Viral