Petugas KPU Sulbar Temukan Logistik Pemilu Rusak
Polewali Mandar, tvOnenews.com - Kurang dari 2 bulan jelang pelaksanaan pemilu, pemeriksaan dan penyortiran surat suara dilakukan oleh Komisi Pemilihan Umum Daerah Kabupaten Polewali mandar di Sulawesi Barat.
Hasilnya petugas menemukan puluhan formulir model C DPRD Kabupaten dan Provinsi rusak.
Proses pemeriksaan logistik Pemilu dikawal ketat oleh aparat kepolisian dan juga pegawai KPUD Kabupaten Polewali Mandar.
Petugas memeriksa satu persatu kardus formulir model c yang merupakan catatan administrasi di tempat pemungutan suara atau TPS.
Selain menemukan kerusakan pada formulir model C, petugas juga mendapati puluhan lembar logistik pemilu yang tertukar, yakni milik kabupaten lain seperti Gorontalo dan Sulawesi Tenggara.
Temuan ini sudah dilaporkan ke KPU Provinsi Sulawesi Barat dan KPU Pusat. Di Kabupaten Polewali Bandar nantinya akan ada 1,356 TPS. (awy)