Riuh, Pascadebat Cawapres Aktif Unggah Tulisan di Media Sosial
Jakarta, tvOnenews.com - Usai Debat Cawapres pada Minggu (21/1/2024) media sosial X (Twitter) Muhaimin Iskandar, Gibran Rakabuming Raka dan Mahfud MD ramai diserbu warganet yang mengomentari cuitan atau postingan Cawapres jagoan mereka.
Cawapres nomor urut 1 Muhaimin Iskandar menanggapi pernyataan dari lawan debatnya Gibran Rakabuming Raka yang menyebut masalah zaman now, butuh solusi zaman now.
Lalu memberi tag akunnya sendiri yang bernama @cakiminow, pada cuitan selanjutnya, Cak Imin menuliskan kata videotron.
Berbeda dengan Cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka yang dengan santai menulis keinginannya makan seblak.
Sedangkan di media sosial Instagram, ia mengunggah gambar dengan Gibran mengenakan jaket biru berlambang Naruto sambil memegang buah pisang di caption tertulis “mumpung lagi iklan, asupan gizi dulu,” ucapnya.
Sementara itu, Cawapres nomor urut 3 Mahfud MD yang pada saat Debat Cawapres mengenakan baju dan syal bertuliskan sat set tas tes selesai, sepertinya masih belum move on dari debat dengan menyoroti soal debat yang telah berlangsung. (ayu)