Manfaat Tanaman Ginkgo Biloba untuk Kesehatan Otak
Jakarta, tvOnenews.com - Ginkgo biloba merupakan obat herbal yang dipercaya dapat menguatkan memori dan mempertajam kemampuan berpikir.
Ekstrak daun ginkgo biloba banyak digunakan untuk meningkatkan fungsi otak, termasuk pada pasien demensia.
Ginkgo biloba diketahui dapat melancarkan aliran darah, termasuk ke otak, sehingga diduga dapat meningkatkan daya ingat dan fungsi kognitif.
Ginkgo biloba juga diyakini berguna untuk mengatasi penyakit arteri perifer, disfungsi seksual, serta vertigo dan telinga berdenging.
Ginkgo biloba telah lama digunakan sebagai pengobatan tradisional di berbagai negara, seperti Tiongkok, Korea, dan Jepang.
Ginkgo biloba dapat meningkatkan aliran darah dengan melebarkan pembuluh darah di seluruh tubuh, termasuk otak.
Efek ini baik untuk menjaga kesehatan otak serta mengurangi risiko terjadinya gangguan pada otak, seperti penyakit Alzheimer dan stroke. (awy)