Anggota DPR Pertanyakan Urgensi Hak Angket

Rabu, 6 Maret 2024 - 09:52 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Wacana hak angket Pemilu terus bergulir, bahkan dalam sidang paripurna DPR, sejumlah fraksi mengusulkan hak angket segera digulirkan. Meski demikian hak angket tidak akan mempengaruhi hasil Pemilu. 

Panasnya duel merebut hati selama Pemilu lalu kental terasa di hari perdana anggota DPR berkantor, dan topik hangat yang ditunggu adalah hak angket Pemilu. 

Benarkah partai pengusung Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo bernyali untuk menggulirkan hak angket ketika jarak suara dengan Prabowo Subianto menganga lebar? 

Sejumlah tanggapan pun diutarakan oleh para fraksi dalam sidang paripurna. Sementara itu sebagai partai yang ditunggu inisiasinya yaitu PDI Perjuangan, tetap menilai perlu hak angket Pemilu bergulir guna menjawab spekulasi publik. 

Namun, PDIP mengakui hak angket tak mempengaruhi hasil apapun.  

Adapun Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menyatakan, secara realistis hasil Pemilu menghasilkan kemenangan tinggi untuk Prabowo-Gibran jadi logika untuk memaksakan hak angket kurang tepat. (ayu) 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:23
04:46
05:39
03:03
03:29
02:11
Viral