Presiden Jokowi Tinjau Mudik Lebaran di St. Pasar Senen

Senin, 8 April 2024 - 12:50 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Presiden Joko Widodo memantau arus mudik lebaran tahun ini di Staasiun Pasar Senen.

Dalam kunjungannya Presiden Jokowi menilai bahwa situasi di stasiun Pasar Senen cukup baik karena tidak adanya penumpukan penumpang pada Lebaran tahun ini.

Tiba di Stasiun Pasar Senen sekitar pukul 08.40 WIB Presiden Jokowi ini didampingi oleh Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi serta PJ Gubernur DKI Jakarta Heru Budi.

Jokowi juga menilai bahwa mudik tahun ini lebih terkelola dengan baik meskipun perlu ada penanganan lebih lanjut seperti di Pelabuhan Merak yang terjadi penumpukan sepeda motor.

Hari ini Stasiun Pasar Senen melayani 38 perjalanan dengan kereta api jarak jauh dan mengangkut 26.818 penumpang. (awy)
 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:23
04:46
05:39
03:03
03:29
02:11
Viral