Sidang Praperadilan Pegi Setiawan, Polda Jabar Bongkar Hasil Tes Psikologi

Selasa, 2 Juli 2024 - 15:10 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Tim hukum Polda Jabar mengungkapkan hasil pemeriksaan tes psikologis forensik terhadap tersangka utama kasus kematian Vina dan Eky Cirebon yakni Pegi Setiawan dalam persidangan praperadilan kedua yang digelar di Pengadilan Negeri Bandung, Jawa Barat, Selasa (2/7/2024) hari ini.

Tim hukum Polda Jabar membacakan jawaban menjelaskan berdasarkan hasil pemeriksaan psikologi tersebut.

Di dalam sidang praperadilan tersangka kasus pembunuhan Vina, Pegi Setiawan, Polda Jabar mengatakan pria tersebut sempat ditanya soal kasus yang menimpanya. 

Namun, pada saat itu Pegi mengatakan bahwa dirinya tidak mengetahui apapun soal peristiwa kematian Vina dan Eky.

Setelah itu, di dalam tes psikologi tersebut pihak Polda Jabar kemudian menunjukkan alat bukti lain kepada Pegi.

Adapun salah satu bukti lain yang ditunjukkan polisi kepada Pegi yakni foto korban Eky dan Vina. Saat ditunjukkan ternyata Pegi memiliki reaksi yang berbeda dari ekspresinya sebelumnya.

Melihat hal itu, pihak kepolisian kemudian menilai adanya indikasi Pegi Setiawan mengetahui sesuatu soal kasus Vina. 

"Sehingga tergambar adanya indikasi bahwa saudara Pegi Setiawan mengetahui peristiwa tersebut di atas," ucap perwakilan Polda Jawa Barat. 

Meski demikian, polisi pun mengatakan perlu diteliti secara mendalam dan dilakukan pemeriksaan lanjutan mengenai kesimpulan itu.

Selain itu, salah seorang tim hukum Polda Jabar mengatakan bahwa diketahui Pegi Setiawan memiliki kecenderungan berbohong dan bersikap manipulatif saat dilakukan tes oleh penyidik Polda Jabar.

Sebab terdapat perbedaan keterangan saat pemeriksaan terhadap Pegi dan ayahnya Rudi Irawan terkait peristiwa pembunuhan Vina.

"Bahwa dalam diri Pegi Setiawan ada sikap kecenderungan sikap berbohong atau menutupi yang sebenarnya dan manipulatif dan ada perbedaan cerita antara Pegi dan ayahnya saat ditanyakan peristiwa yang sama," kata dia.

Polda Jabar mengatakan tujuan dilakukannya tes psikologi forensik terhadap Pegi Setiawan yaitu untuk memperoleh gambaran tentang kondisi psikologis tersangka yang meliputi intelegensi, kepribadian, status mental, serta mengevaluasi kredibilitas tersangka. (awy)
 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:37
03:27
15:26
14:16
02:25
03:14
Viral