Masyarakat Mulai Memadati Stadion GBK Jelang Pertandingan Indonesia vs Australia

Selasa, 10 September 2024 - 17:23 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Pertandingan Timnas Indonesia vs Australia putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 akan digelar malam ini (10/9/2024) pukul 19.00 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta.  

Sejumlah persiapan pun telah rampung dilakukan oleh pihak panitia dan GBK jelang pertandingan antara Timnas Indonesia dan Australia. 

Bahkan, untuk memeriahkan pertandingan malam ini, Maskot Timnas Indonesia, Shakti untuk pertama kalinya muncul dalam pertandingan kandang menghadapi Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Dalam hitungan jam, Timnas Indonesia akan menjamu Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), sejumlah penonton pun sudah terpantau meramaikan lokasi untuk menyaksikan secara langsung pertandingan Timnas vs Australia. 

Berlaga di kandang sendiri, suporter Garuda nampak begitu antusias dalam mendukung Timnas Indonesia di putaran ketiga tersebut. 

Bermacam cara ditunjukkan para suporter untuk mengawal skuad Garuda dengan memakai jersey Timnas Indonesia hingga berdandan menggunakan kostum unik.

Tak hanya itu, laga kandang ini juga menandakan sebagai kali perdananya maskot Timnas Indonesia hadir di Stadion GBK.

Maskot Timnas Indonesia itu juga memang direncanakan PSSI bakal hadir ke hadapan publik sepak bola nasional pada 10 September 2024, saat pertandingan Indonesia menjamu Australia di babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 ronde ketiga grup C. Simak video berikut, untuk mengetahui selengkapnya. (ayu) 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:51
01:25
01:35
03:02
04:12
02:32
Viral