Kaesang Datang ke Kantor KPK untuk Klarifikasi Penggunaan Jet Pribadi

Selasa, 17 September 2024 - 12:11 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Ketua Umum (Ketum) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep hari ini (17/9/2024) mendatangi Kantor Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di C1 Kuningan, Jakarta Selatan. 

Kedatangan Kaesang ini bertujuan untuk memberikan klarifikasi soal jet pribadi.

Politikus PSI Isyana Bagoes Oka mengatakan bahwa tidak ada panggilan dari KPK untuk Kaesang sebelumnya. Namun, Ketua Umum PSI itu datang atas kemauannya sendiri.

Dari pantauan tim tvOne di lokasi, Kaesang hadir dengan mengenakan kemeja berwarna putih dan celana hitam. 

Sebelumnya diketahui, KPK akan memanggil Kaesang terkait penyewaan jet pribadi. Klarifikasi dibutuhkan karena pesawat yang dipakai dikhawatirkan berkaitan dengan jabatan keluarganya.

Selain Ketua Umum PSI, Kaesang juga merupakan putra Presiden Joko Widodo (Jokowi), adik kandung Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka dan adik ipar Wali Kota Medan Bobby Nasution. 

Karenanya, kata Alexander, klarifikasi penting meski Kaesang bukan penyelenggara negara. (ayu)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:54
03:55
05:35
03:29
06:33
02:13
Viral