Pimpinan Hizbullah Hassan Nasrallah Diklaim Tewas oleh Israel

Minggu, 29 September 2024 - 10:38 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Hizbullah membenarkan pemimpin mereka Hassan Nasrallah tewas. Nasrallah tewas dalam serangan Israel  di ibu kota Lebanon, Beirut.

Pengumuman tewasnya Nasrallah dikeluarkan tak lama dari klaim Israel yang menyebut Nasrallah tewas.

Sebelumnya militer Israel menyebut Nasrallah tewas dalam serangan udara besar-besaran di Beirut.

Hassan Nasrallah merupakan buronan papan atas negeri Zionis tersebut. Israel menuding bahwa selama beberapa dekade Hassan Nasrallah, mengatur serangan yang tak terhitung jumlahnya. 

Di bawah komando Hassan Nasrallah, Hizbullah juga bergabung dengan Hamas menyerang Israel pada tanggal 8 Oktober. (awy)
 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
26:14
03:06
09:42
08:53
13:18
03:07
Viral