Dramatis! BPBD Selamatkan Lansia yang Diduga Hendak Bunuh Diri di Sungai Citanduy

Minggu, 13 Oktober 2024 - 11:46 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Informasi berikut ini tidak ditujukan untuk menginspirasi siapa pun untuk melakukan tindakan serupa. Bila Anda merasakan gejala depresi dengan kecenderungan berupa pemikiran untuk bunuh diri, segera konsultasikan persoalan Anda ke pihak-pihak profesional seperti psikolog, psikiater, ataupun klinik kesehatan mental.

Seorang lansia di Kota Banjar Jawa Barat dievakuasi petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Banjar.

Lansia tersebut terjatuh ke dalam Sungai Citanduy di Lingkungan Parungsari, Kelurahan Karangpanimbal, Kota Banjar, Sabtu (12/10/2024) siang.

Petugas BPBD tampak memegang tubuh pria tersebut. Proses evakuasi sempat berlangsung dramatis lantaran medan yang sulit dijangkau.

Petugas terpaksa menggunakan tandu untuk mengangkat tubuh korban ke atas bantaran sungai.

Setelah menggunakan tali dan tandu korban berhasil diangkat dan langsung dibawa ke rumah sakit untuk pemeriksaan lebih lanjut. Beruntung nyawa korban dapat diselamatkan.

Menurut saksi, pria yang belakangan diketahui berinisial IT, warga Gang Setia Kota Banjar ini terlihat berjalan di bantaran sungai lalu melompat.

Seorang pemancing ikan yang melihat kejadian itu langsung melaporkan ke BPBD setempat. (awy)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:26
03:05
02:07
07:58
04:33
06:45
Viral