Tim Pemenangan Sepakat Tunjuk Istri Benny Laos Jadi Cagub Malut

Selasa, 15 Oktober 2024 - 11:54 WIB

Maluku, tvOnenews.com - Di tengah investigasi polisi terkait insiden kebakaran kapal Calon Gubernur (Cagub)  Maluku Utara Benny Laos, koalisi partai pengusung Benny mengajukan istri Benny Laos yakni Sherly Tjoanda untuk maju menggantikan sang suami. 

Menurut Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, gelaran pemilihan Gubernur Maluku Utara akan tetap berlangsung seperti yang dijadwalkan.

Sherly Tjoanda didapuk partai pengusung Benny laos dalam gelaran Pilkada Calon Gubernur Maluku Utara untuk menggantikan mendiang suaminya. 

Partai-partai pengusung tersebut terdiri dari Partai Demokrat, NasDem, PAN, PKB, PPP, Partai Buruh, PSI dan Partai Gelora. 

Ke-8 Parpoll tersebut menggelar rapat pada Minggu (13/10/2024) sore. Dari hasil rapat memutuskan dan mengusulkan Sherly Tjoanda menjadi Calon Gubernur Maluku Utara. 

Adapun alasan yang mengemuka adalah Sherly dianggap menjadi sosok tepat untuk melanjutkan perjuangan Benny di ajang pemilihan Gubernur Maluku Utara. 

“Menyikapi hal tersebut, sejak kemarin kami sudah berkomunikasi dengan seluruh pimpinan Partai Politik (Parpol) lalu kita melaksanakan rapat dan kemudian dalam rapat itu berkembang berbagai aspirasi yang wujudnya itu menyepakati dn segera diusulkan pergantian calon gubernur yang memang dalam ketentuan peraturan perundang-undangan. Kami kemudian sepakat satu nama yang kita usulkan untuk menggantikan posisi harus sebagai calon gubernur kita dengan istri almarhum sendiri yakni Ibu Sherly Tjoanda,” ucap Rahmi Husen selaku Ketua Tim Pemenangan Paslon Benny-Sabrin. 

Sebelumnya diketahui,  Calon Gubernur (Cagub) Maluku Utara, Benny Laos meninggal dunia usai menjadi korban kebakaran speedboat pada Sabtu (12/10/2024). 

Secara tiba-tiba, speedboat yang ditumpangi rombongan kampanye Benny Laos meledak dan terbakar hebat.

Diketahui, speedboat tersebut meledak saat pengisian bahan bakar bersamaan dengan mesin yang menyala.  Atas kecelakaan ini, Polda Maluku Utara masih melakukan penyelidikan penyebab terbakarnya kapal hingga menewaskan Benny Laos. 

Speedboat tersebut meledak saat pengisian bahan bakar bersamaan dengan mesin yang menyala. Simak video berikut, untuk mengetahui selengkapnya. (ayu) 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:02
03:32
02:41
07:15
08:05
01:12
Viral