Simak, Rekayasa Lalu Lintas Perayaan Malam Tahun Baru 2025 di Jakarta

Selasa, 31 Desember 2024 - 11:37 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Jelang malam pergantian tahun 2025,  sejumlah rekayasa lalu lintas disiapkan oleh Dinas Perhubungan Jakarta. 

Hal ini bertujuan demi keamanan, keselamatan, ketertiban dan juga kelancaran berlalu lintas. 

Diketahui, penutupan ruas jalan dilakukan mulai Selasa (31/12/2024) pukul 18.00 WIB hingga Rabu (1/1/2025) pukul 02.00 WIB.

Di kawasan Monas, Jakarta Pusat, sejumlah ruas jalan akan ditutup, termasuk Simpang Jalan Budi Kemuliaan dan Jalan Medan Merdeka Selatan, Jalan Kebon Sirih dari arah Barat, Jalan K.H. Wahid Hasyim, Jalan Majapahit, dan lainnya.  

Sementara itu, di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, pengalihan arus lalu lintas juga diberlakukan di sejumlah jalan, termasuk Simpang Jalan Medan Merdeka Timur, Jalan Veteran III, dan Jalan Abdul Rahman Saleh.

Kemudian, Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta Utara, akan memberlakukan optimalisasi penggunaan gerbang masuk.  

Di kawasan Kota Tua, Jakarta Barat, jalan-jalan seperti Jalan Pintu Besar Selatan, Jalan Kunir sisi Selatan, dan Jalan Lada Dalam akan ditutup. 

Pengalihan arus lalu lintas juga dilakukan di Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur, dan Taman Margasatwa Ragunan, Jakarta Selatan. (ayu) 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:30
01:51
05:32
01:26
01:13
04:43
Viral