Bupati Lumajang Marahi Sopir Truk Tambang Pasir yang Masih Beroperasi

Senin, 13 Desember 2021 - 18:29 WIB

Lumajang, Jawa Timur - Bupati Lumajang Thoriqul Haq spontan marah-marah usai memergoki aksi sopir truk tambang yang tetap nekat beraktivitas di tengah bencana. Sang Bupati melarang aktivitas warga karena kondisi Semeru masih fluktuatif.

"Begitu adanya erupsi ini untuk stop dulu (kegiatan penambangan). Nah ternyata faktanya di lapangan ada banyak truk angkutan pasir yang mengangkut pasir yang mengganggu distribusi logistik, mengganggu proses evakuasi, mengganggu tim evakuator yang lalu-lalang untuk bergantian dengan yang lain. Nah ini yang kemarin saya apa ya harus memastikan tidak ada lagi truk pasir yang melintas dan beroperasi di kawasan kawasan bencana ini," tegas Thoriqul.

Bupati Lumajang meminta aktivitas penambangan dihentikan sementara waktu guna antisipasi aktivitas Semeru susulan. (afr)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:32
03:07
02:33
04:17
02:13
02:43
Viral