Kondisi Jalan Penghubung Kecamatan di Mamasa Rusak Parah
Mamasa, Sulawesi Barat - Jalan penghubung antar kecamatan di Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat rusak parah sejak dua tahun terakhir. Sepanjang dua kilometer jalan berlubang serta mengalami longsor. Lubang jalan yang sangat besar bahkan membuat warga setempat kerap membawa kerbaunya untuk mandi.
Kondisi jalan penghubung antar Kecamatan Mambi dengan Kecamatan Bambang, Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat. Kondisi jalan yang rusak parah membuat truk pengangkut sembako kerap terjebak.
Agar dapat melalui jalan pemilik kendaraan terpaksa menurunkan seluruh muatannya. Dalamnya jalan penghubung antar kecamatan membuat warga setempat kerap membawa kerbaunya mandi.
Ironisnya meski telah rusak selama hampir dua tahun namun tak kunjung mendapat perhatian dari pemerintah setempat. Menurut warga tidak kurang dari dua kilometer jalan yang menghubungkan dua kecamatan rusak parah, mulai dari jalan berlubang sehingga sebagian jalan longsor.
Warga setempat mengaku telah melaporkan kondisi jalan ke pemerintah daerah namun hingga saat ini tak kunjung diperbaiki. Warga berharap pemerintah segera memperbaiki jalan yang merupakan akses satu-satunya warga.(awy)