KPK Geledah Rumah Mardani Maming
Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan - Tidak hanya di kantor PT Batulicin Enamsembilan, KPK juga menggeledah rumah pribadi milik politisi PDIP Mardani Maming. Dari penggeledahan tersebut penyidik KPK menyita sejumlah berkas terkait kasus dugaan Izin Usaha Pertambangan atau IUP di Kabupaten Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan.
Usai melakukan penggeledahan di kantor milik Mariani Maming, KPK juga melakukan penggeledahan di rumah pribadi milik politisi PDIP tersebut pada pukul 15.00 waktu setempat. Nampak rumah pribadi tersebut tidak berpenghuni hanya terlihat satpam dan juga penjaga rumah saat petugas tiba di lokasi.
Penggeledahan dikawal oleh Kasatreskrim Polres Tanah Bumbu AKP Wahyudi, Kasat Intel Polres Tanah Bumbu IPTU Eko Winarno, dan Kanit Tipiter AIPTU Agus Sujarwo.(awy)