Eskalator di Masjidil Haram Tengah Viral di Tanah Suci

Rabu, 27 Maret 2024 - 08:57 WIB

Mekkah, tvOnenews.com - Sebuah eskalator di dekat Masjidil Haram membuat banyak jemaah umroh penasaran lantaran memperlihatkan keindahan pemandangan terbaik dari Masjidil Haram. 

Bahkan, eskalator ini akhirnya viral di media sosial, banyak muslim yang menyempatkan untuk mampir dan menikmati pemandangan atau sekedar berswafoto. 

Adapun eskalator tersebut berada di dekat King Fahd gate nomor 79 dan berada di antara toilet nomor 4 dan 6. 

Saat menaiki eskalator, para jemaah akan disuguhkan dengan pemandangan gedung yang indah dan banyaknya burung-burung merpati yang berterbangan. 

Sejumlah jemaah umrah asal Indonesia pun mengaku takjub dengan pemandangan indah dari eskalator tersebut. (ayu) 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:32
03:07
02:33
04:17
02:13
02:43
Viral