- instagram/@ular_indonesia
Digigit King Cobra Saat Lakukan Pelatihan, Pendiri Yayasan Sioux Ular Indonesia Meninggal Dunia
Jakarta, tvOnenews.com - Pendiri sekaligus ketua dari Yayasan Sioux Ular Indonesia yakni Aji Rachmat Purwanto dikabarkan meninggal dunia setelah digigit seekor ular King Cobra saat mengisi acara pelatihan di Banjarmasin pada Minggu (12/2/2023).
Kabar duka tersebut disampaikan langsung oleh pihak Yayasan Sioux Ular Indonesia melalui akun media sosial resmi mereka di instagram dengan nama @ular_indonsesia pada Selasa (14/2/2023).
Dalam unggahan tersebut pihak Yayasan Sioux Ular Indonesia menyampaikan kabar duka terkait meninggalnya pendiri sekaligus ketua dari Sioux Ular Indonesia Aji Rachmat Purwanto pada Selasa (14/2/2023) di RSUD Ulin Banjarmasin, Kalimantan Selatan, setelah mendapatkan perawatan selama dua hari usai digigit ular King Cobra.
"Innalillahi wainna ilahi rojiun. Telah berpulang ke rahmatullah kakak kami, saudara kami, pendiri Sioux yayasan ular indonesia, founder lareangon indonesia, Aji Rachmat Purwanto, pada hari ini selasa, 14 Februari pukul 01.32 wita di RS Ulin Banjarmasin, Kalimantan Selatan" tulis aku @ular_indonesia pada keterangan unggahannya.
Dalam rilis yang juga diunggah oleh akun @ular_indonesia itu juga disampaikan kalau Aji Rachmat Purwanto mengalami musibah tergigit ular saat sedang mengisi acara pelatihan atau Basic Training Muscle (BTM) di Banjarmasin pada hari Minggu 12 Februari 2023.
Saat kejadian pihak Sioux Ular Indonesia itu pun langsung membawa Aji ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan pertolongan pertama dan juga perawatan di ICU Rumah Sakit setempat selama dua hari sebelum akhirnya menghembuskan nafas terakhir pada Selasa 14 Februari 2023 dini hari.