- Istimewa
Pemkab Kotim Fokus Perbaiki Jalan Perkotaan
Kotawaringin Timur, Kalteng - Bupati Kotawaringin Timur (Kotim), Halikinnor bersama Sekda Kotim, Fajrurahman melakukan peninjauan di sejumlah jalan rusak di dalam kota Sampit, pada Minggu (20/11/2022). Hal ini adalah untuk membuktikan jika Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kotim benar-benar fokus memperbaiki jalan di wilayah perkotaan di tahun 2023 mendatang.
Beberapa ruas jalan yang ditinjau tersebut diantaranya Jalan Iskandar,J alan HM Arsyad yang saat ini sudah berjalan pekerjaan perbaikannya, serta Jalan Ki Hajar Dewantara Sampit, yang kondisinya rusak parah.
"Perbaikan di Jalan Ki Hajar Dewantara tidak bisa dilakukan secara setengah-setengah, karena kerusakannya merata. Saya pastikan tahun depan pasti akan diperbaiki," ucapnya.
Dan selama menunggu proyek Jalan Ki Hajar Dewantara ini dikerjakan, Halikinnor telah mengintruksikan kepada Dinas PUPR agar dilakukan pemeliharaan terlebih dahulu, untuk memperlancar arus lalu lintas dan menghindari terjadinya Laka Lantas.
Halikinnor bersama Sekda Kotim Fajrurahman yang melakukan peninjauan untuk sejumlah jalan rusak di wilayah Kota Sampit. Dirinya berharap di tahun 2023 mendatang dapat membenahi permasalahan tersebut agar dapat memberikan kenyamanan bagi para pengguna jalan yang melintas.
"Perbaikan rencana yang akan dilakukan sepanjang jalan ini, sebab di jalan ini merupakan jalan yang dilintasi oleh para pelajar karena ada sejumlah sekolah dan universitas di wilayah ini," terangnya.
Dirinya menargetkan di awal tahun depan perbaikan sudah dapat mulai dilaksanakan di lokasi tersebut. Di mana rencananya jalan tersebut akan langsung ditingkatkan. Di samping juga dirinya akan menertibkan Pedagang pedagang yang masih berjualan di atas trotoar di jalan itu .
"Jalan ini nantinya akan ditinggikan langsung di lapis. Dan saya juga berharap warga disini tidak memanfaatkan troroar untuk diisi jualan karena trotoar fungsinya untuk aara pejalan kaki," pungkasnya.