Tangkapan layar Video Kantor Silang di Bakar (istimewah) Terbaru kejadian Rabu (11/1/2023.
Sumber :
  • Istimewa

Diduga Kalah Gugatan Sengketa Pilkades, Kantor Desa Silang Dibakar hingga 2 Rumah Dirusak

Rabu, 11 Januari 2023 - 23:00 WIB

Halmahera Selatan, tvOnenews.com - Sejumlah orang diduga Nekat membakar Fasilitas umum Kantor Desa Silang, Kecamatan Bacan Timur Selatan, Kabupaten Halmahera Selatan, Maluku Utara, Rabu (11/1/2023) malam.

Peristiwa pembakaran tersebut terjadi sekitar Pukul 20.30 WIT. Selain Kantor desa terdapat 2 rumah milik warga desa setempat juga menjadi sasaran amukan masa.

Pengrusakan rumah dan pembakaran kantor desa tersebut, buntut dari tak puas dengan hasil putusan sengketa pemilihan Kepala desa (Pilkades) tingkat Kabupaten, yang memenangkan salah satu Kandidat.

“Kejadian tadi sekitar jam 8.30 tadi, saya sendiri saat ke kantor Desa untuk meliat peristiwa kebakaran itu tidak meliat Masa karena masa telah membubarkan diri usai membakar Kantor Desa, tapi saya saya ke lokasi kejadian masi sempat liat kobaran api membakar Kantor Desa,” ujar Nur warga Desa Silang,Kepada tvonenews, melalui sambungan telepon sekitar pukul 23.00 WIT.

Nur menuturkan, selain kantor desa ada juga 2 rumah warga, satu di antaranya milik Cakades Pemenang, yang melakukan pengurusakan rumah itu masa berjumlah sekitar 10 sampai 20 orang.

“2 rumah ini satu diantaranya milik kandidat pemenang, dan satunya lagi milik orang tuanya. Jadi rumah itu dong (mereka) lempar kaca, jadi kaca hancur, dong (mereka) lempar atap seng juga,” tutur Nur.

Ada peristiwa pemabakaran ini pihak kepolisian telah dikerahkan ke lokasi kejadian untuk melakkukan penangnan lebih lanjut. (iad/aag)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:40
01:00
01:59
02:27
01:42
01:36
Viral