Pemadaman Kebakaran Gunung Agung Sudah Terkendali.
Sumber :
  • tim tvone - aris wiyanto

Pemadaman Manual Tanpa Water Bombing Gunung Agung Terkendali, Waspada Titik Api Baru

Rabu, 4 Oktober 2023 - 09:54 WIB

Sementara, untuk pemadaman di lereng Gunung Agung petugas gabungan menggunakan cara manual dengan alat seadanya.

"Pakai manual. Pakai ranting pohon yang ada daun yang masih hijau. Pakai cangkul, cangkang, sekop, alat-alat manual gitu, dan dikubur apinya," jelasnya.

Ia juga menyampaikan, kebakaran yang terjadi pada kemarin sudah mendekati lahan produktif warga, tetapi dengan upaya dilakukan tidak sampai ke lahan produktif. 

"Sudah mendekati. Tapi tetap berusaha kita kendalikan, di daerah Dusun Belong, Munduk dan Bukit Anyar. Kemudian di Dusun Bantas juga sudah," ujarnya.

Namun, kebakaran yang mendekati tersebut bukan ke pemukiman warga tetapi di kawasan hutan yang dikelola oleh warga setempat, dan untuk di lahan perkebunan warga masih jauh dari kebakaran.

"Kalau perkebunan jagung itu masih jauh. Hanya mendekati jaraknya sekitar satu kiloan," jelasnya.

Sementara, terkait kerugian pihaknya belum mengetahui akibat kebakaran tersebut tetapi memang ada tanaman-tanaman di kawasan hutan yang terbakar.

Berita Terkait :
1
2
3 4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral