- BPBD Kota Denpasar
Kebakaran TPA Suwung Kian Luas, Hampir Setengah TPA Suwung Terbakar
"Kami terus lakukan pemantauan bersama dengan warga sekitar di lokasi Kelurahan Pedungan yang paling terdampak dan kita persiapkan langkah evakuasi ditempat yang lebih aman," ujarnya.
Berkaitan dengan hal ini, Jaya Negara juga memohon permakluman kepada masyarakat atas kejadian ini.
"Kami mohon permakluman kepada masyarakat dari kejadian kebakaran sampah di TPA Suwung. Dari pihak Provinsi Bali juga bersama-sama melakukan pemantauan dan antisipasi," ujar Jaya Negara.
Sebelumnya, Sekretaris BPBD Kota Denpasar, Bali, Ardy Ganggas mengatakan bahwa kebakaran di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Suwung, di Kecamatan Denpasar Selatan, Kota Denpasar, hingga sore ini belum bisa dipadamkan.
Ardy mengatakan, bahwa untuk are kebakaran meluas hampir tiga hektar.
"Di sinyalir kebakaran akibat penyalaan sendiri," kata dia, Kamis (12/10) sore.
Ia juga menyebutkan, bahwa api di TPA Suwung belum bisa dipadamkan secara menyeluruh dan dari analisa dia bisa dipadamkan dua sampai tiga hari.